Pertandingan puncak Copa America 2015 yang digelar di Estadio Nacional Julio Martinez Pradanos, Santiago De Chile. pada hari ini minggu tanggal 5 juli 2015 memang paling di tunggu oleh para suporter negara masing-masing. kedua negara menegaskan bahwa mereka sejatinya sudah memiliki keyakinanya masing-masing untuk menjuarai turnamen Copa America 2015. Khusunya Chile yang langsung tampil di depan publiknya sendiri tentunya mendapat tambahan motivasi tersendiri untuk benar-benar dapat menjuarai ajang ini.
Pada babak pertama pertandingan dimulai dengan serangan tuan rumah melalui tendangan jarak jauh Juan Vargas namun sayangnya bola masih mengarah ke sisi gawang. Chile yang bermain di depan publiknya sendiri tentunya sangat memiliki rasa percaya diri tinggi dengan terus menekan pertahanan argentina dan peluang hebatpun tercipta melelui sepakan voli gelandang Juventus Arturo Vidal namun bola masih dapat diselamatkan dengan sangat gemilang oleh Sergio Romero.
Peluang argentina akhirnya datang melalui tendangan bebas yang dieksekusi oleh Lionel Messi pada menit ke 20. bolapun mengarah ke mulut gawang Chile yang langsung disambut dengan sundulan Aguero namun masih dapat diselamatkan oleh Claudio Bravo.
Pada menit ke 28, secara mengejutkan bintang argentina Angel Di Maria harus digantikan oleh Lavezi dikarenakan mengalami cedera.
Menejelang akhir babak pertama argentina justru mengambil alih serangan namun sayang masih belum mengasilkan goal yang akhirnya menutup babak pertama dengan skor kacamata.
Memasuki Babak ke 2, serang demi seranganpun terus terjadi yang membuat pertandingan semakin lebih menegangkan dan berjalan sangat ketat. meski kedua tim mencoba untuk merubah strategi permainan dengan mencoba melakukan pergantian pemain, namun sayang kedua tim masih belum dapat mengasilkan sebuah goal sampai harus menutup pertandingan babak kedua dengan skor kacamata dan memaksa pertandingan harus dilanjutkan dengan babak pertambahan waktu.
Babak Pertambahanpun dimulai dengan sangat ketat, meski kedua tim sudah sangat kelelahan, tetapi kedua tim terus mencoba untuk menciptakan goal. namun meski dilanjutkan dengan babak pertambahan waktu, kedua tim masih belum dapat menghasilkan goal dan harus memaksa pertandingan di akhiri dengan adu penalti yang akhirnya dengan eksekutor terakhir Alexis Sanchez sukses mengatarkan Chile untuk dinobatkan sebagai juara Copa America 2015 setelah penalti yang dieksekusi oleh Gonzalo Higuain, Ever Banega gagal menjebol gawang Chile. Skor pertandingan berakhir dengan 4 - 1.
SUSUNAN PEMAIN :
Chile :
Bravo, Isla, Silva, Medel, Beausejour, Aranguiz, Diaz, Vidal, Valdivia, Sanchez, Vargas.
Argentina :
Romero, Jabaleta, Demichelis, Otamendi, Rojo, Biglia, Mascherano, Pastore, Messi, Aguero, Dimaria.